Kunjungan Kerja dan Pengarahan Pangdam V/Brw kepada Seluruh Personel Kodim 0811/Tuban

    Kunjungan Kerja dan Pengarahan Pangdam V/Brw kepada Seluruh Personel Kodim 0811/Tuban

    TUBAN - Pangdam V/Brawijaya beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V Brawijaya kembali melaksananan Kunjungan Kerja di wilayah Korem 082/CPYJ. Kali ini Pangdam mengunjungi Kodim 0811/Tuban, Kamis (14/01/2021) 

    Pangdam V/Brawijaya didampingi Ibu Uke Suharyanto beserta rombongan tiba di Kodim 0811/Tuban dan disambut oleh Danrem  082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto beserta Ibu Hindawamah, SH,  Dandim 0811/Tuban Letkol Inf Viliala Romadhon, S.E, M.I.Pol beserta Ibu Anissa Riskyta Viliala Romadhon dan Wakil Bupati Tuban Noornahar Husen bersama Forkopimda Kabupaten Tuban. 

    Kegiatan Pangdam diawali dengan Sholat Dhuhur di Masjid Al-Amin Kodim 0811/ Tuban, dilanjutkan dengan Pangdam foto bersama dan meninjau Posko Penanggulangan Bencana Alam dan Posko Covid-19. 

    Dalam sambutannya Pangdam mengajak kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0811/Tuban agar menjadi contoh dan pelopor di lingkungan tempat tinggalnya dalam penerapan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19. 

    "Saat ini kasus Covid-19 di seluruh wilayah semakin meningkat. Salah satu penyebabnya adalah kondisi masyarakat yang mulai jenuh karena sepanjang tahun 2020 sampai dengan sekarang pandemi ini belum teratasi. Kita sebagai salah satu bagian dari masyarakat jangan pernah bosan untuk mengingatkan masyarakat di sekitar kita agar tetap patuh terhadap protokol kesehatan serta harus menjadi contoh di lingkungannya dalam hal penerapan protokol kesehatan, " ujar Pangdam. 

    Pada kesempatan yang sama, Pangdam juga memberikan penekanan kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0811/Tuban agar membentengi diri serta menjaga diri dan keluarga dari segala bentuk pelanggaran yang akan mengakibatkan kerugian bagi diri sendiri maupun keluarga. 

    Sementara itu, Danrem mengatakan bahwa kunjungan Pangdam V/Brawijaya dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V Brawijaya di Kodim 0811/Tuban bertujuan untuk melihat kondisi prajurit secara langsung sehingga Pangdam mengetahui kesulitan para prajurit dan PNS yang berada di jajaran Kodam V/Brawijaya. 

    Tampak pejabat Kodam V/Brawijaya yang turut hadir mendampingi Pangdam diantaranya, Asisten Perencanaan Kolonel Arh Bambang Utomo S.Ip. M. Sos, Asisten Operasi Kolonel Inf Handoko Prasetyo, Asisten Logistik Kokolonel Inf Ade Andrian, Kapendam Kolonel Arm Imam Haryadi.(Jon)

    TUBAN
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungan Kerja Ketua Persit Kartika Chandra...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V/Brawijaya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danramil 0824/09 Tempurejo Bersama Muspika Silaturahmi Ke Pesantren Al Wafa Mantapkan Komsos
    Dandim 0830/Surabaya Utara: Kerja Sama Lintas Sektoral Kunci Keamanan Libur Akhir Tahun
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Babinsa Kelurahan Pucang Sewu Himbau Warga Waspada Musim Hujan
    Komitmen Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Panjang Jiwo Berikan Bantuan Pakan Ikan Lele

    Ikuti Kami