JEMBER - Bertempat di Aula Kodim 0824/Jember, pada Rabu 02/09/2020 dilaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos), yang diikuti oleh Keluarga Besar TNI (KBT) yang terdiri dari Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI-Polri (FKPPI), Himpunan Putra Putri Angkatan Darat (Hipakad) dan Pemuda Panca Marga (PPM), yang dibuka oleh Kasdim 0824/Jember Mayor Inf Sampak.
Dalam arahannya Mayor Inf Sampak menyampaikan permohonan maaf Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, yang sedang ada kegiatan lainnya, sehingga diwakilkan kepada saya.
Selanjutnya ditengah situasi Pandemi Covid 19 saat ini dan jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), saya berharap KBT sebagai bagian dari keluarga TNI, ikut berperan dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan diwilayah.
Membantu mewujudkan situasi yang kondusif dilingkungan sekitarnya, kita harus menjadi contoh dan tauladan masyarakat. Ungkap Kasdim 0824/Jember.
Usai dibuka dan menerima pengarahan dari Kasdim 0824/Jember, peserta dari Hipakad, PPM dan FKPPI tersebut menerima materi Bela Negara, Penanggulangan Bencana Alam dan lain-lain. (Siswandi)